Race Informations



 

INFORMASI ACARA PENDAFTARAN PESERTA

 

Pendaftaran peserta akan dibuka pada 24 Mei 2024. Registrasi akan dibuka dalam beberapa tier dengan memberikan diskon khusus pada Tier I sebesar 50%, disusul Tier II dengan diskon 30% dan ditutup dengan penerapan harga regular berbarengan dengan diskon bagi pendaftaran perlima orang atau grup dengan diskon 15%. Masa registrasi akan dibatasi, pastikan memantau terus informasi terkait tanggal registrasi agar tidak kehabisan slot.

Setiap peserta hanya berhak atas satu slot lari pada kategori yang dipilihnya. Apabila diketahui terdapat peserta mendaftarkan diri pada lebih dari satu kategori atau berkali-kali pada satu kategori maka Pengelola Lomba berhak melakukan konfirmasi kepada yang bersangkutan untuk memastikan satu pilihan kategori saja. Atas kategori yang tidak dipilih tidak berlaku pengembalian uang pendaftaran atau refund.

Setiap pelari dapat bergabung dalam KBP City Run 2024 dengan mendaftarkan diri serta mematuhi peraturan yang ditetapkan. Pelari terdaftar akan mendapatkan surat elektronik/surel konfirmasi resmi apabila telah menyelesaikan tuntas proses registrasi.

Acara akan diselenggarakan pada Sabtu petang, 7 September 2024, dengan venue lomba di Bumi Hejo, Kota Baru Parahyangan, Bandung Barat. Racepack Collection akan berlangsung pada 5-6 September 2024 berlokasi di Mason Pine Hotel, KBP, Bandung Barat.

Segera daftarkan dirimu dan selamat berlari menikmati serunya KBP City Run dan KBP Speedy Kids 2024.

Let's run in the new city of Parahyangan!

  • Kategori & Kelas Lomba KBP City Run 2024 adalah:
    • 10K
      • Open
      • Master Nasional (40+ & 50+)
    • 5K
      • Open
      • Master Nasional (40+ & 50+)
    • KBP Speedy Kids 400m – 300m – 200m
      • 3 – 5 tahun
      • 5 – 8 tahun
      • 8 – 13 tahun
  • Hadiah bagi juara dan pemenang sebagai berikut:
    • 10K
      • Open
        • Hadiah uang tunai berlaku bagi Juara 1 dan Pemenang 2 - 5
        • Hadiah uang tunai berlaku bagi Warga Negara Indonesia dengan Identitas KTP/SIM atau Paspor Indonesia dan Warga Negara Asing dengan Kitas atau Paspor dilengkapi visa kerja
      • Master
        • Hadiah uang tunai berlaku bagi Juara 1 dan Pemenang 2 - 5
        • Hadiah uang tunai berlaku bagi Warga Negara Indonesia dengan Identitas KTP/SIM atau Paspor Indonesia dan Warga Negara Asing dengan Kitas atau Paspor dilengkapi visa kerja
    • 5K
      • Open
        • Hadiah uang tunai berlaku bagi Juara 1 dan Pemenang 2 - 5
        • Hadiah uang tunai berlaku bagi Warga Negara Indonesia dengan Identitas KTP/SIM atau Paspor Indonesia dan Warga Negara Asing dengan Kitas atau Paspor dilengkapi visa kerja.
      • Master
        • Hadiah uang tunai berlaku bagi Juara 1 dan Pemenang 2 - 5
        • Hadiah uang tunai berlaku bagi Warga Negara Indonesia dengan Identitas KTP/SIM atau Paspor Indonesia dan Warga Negara Asing dengan Kitas atau Paspor dilengkapi visa kerja.
    • KBP Speedy Kids
      • Hadiah uang tunai berlaku bagi Juara 1 dan Pemenang 2 - 5
  • Keputusan Penyelenggara tidak dapat diganggu gugat.
  • Peserta KBP City Run & KBP Speedy Kids dapat mendaftarkan diri melalui akses website dan atau mengakses link pada bio di media sosial resmi.
  • Peserta wajib memberikan informasi tentang kepesertaan secara benar, akurat, terkini, dan menyeluruh sebagaimana disyaratkan dalam formulir pendaftaran.
  • Kesalahan pengisian data ataupun pengalihan kepesertaan mengakibatkan diskualifikasi terhadap peserta (baik untuk kegiatan ini maupun kegiatan di masa yang akan datang).
  • Pihak penyelenggara berhak menghubungi peserta sewaktu-waktu melalui surel atau teks Whatsapp resmi Penyelenggara. Surat pemberitahuan dikirim ke alamat surel yang terdaftar pada pihak penyelenggara akan disamakan dengan yang diterima oleh peserta.
  • Pendaftaran peserta tidak dapat diberikan ataupun dialihnamakan kepada peserta lain.
  • Penyelenggara tidak wajib mengembalikan biaya pendaftaran jika peserta terkena diskualifikasi karena alasan apapun atau atas ketidakhadiran peserta pada kegiatan.
  • Lomba ini terbuka untuk diikuti oleh Warga Negara Asing/WNA dan juga Warga Negara Indonesia/WNI dengan tanda pengenal diri/identitas KTP/SIM/Paspor RI.
  • Lomba ini bersifat terbuka sehingga Peserta WNA dan WNI bersaing pada kelas yang sama.
  • Batas usia peserta dan pemenang yakni 13 tahun sampai dengan 70 tahun.
  • Peserta di luar usia yang ditentukan tetap dapat mendaftarkan diri, dan juga Peserta yang setidaknya telah berusia di atas 60 tahun, namun disarankan menyerahkan surat keterangan sehat yang dikeluarkan oleh dokter dan atau rumah sakit.
  • Para peserta dianjurkan untuk memeriksa kesehatannya dan yakin bahwa kesehatannya dalam keadaan baik dan layak untuk mengikuti lomba pada kategori yang tersedia pada KBP City Run dan KBP Speedy Kids 2024 ini.
  • Penyelenggara berhak (tetapi tidak wajib) untuk menolak Peserta ataupun menghentikan Peserta jika dianggap tidak layak dari sisi kesehatan untuk mengikuti lomba.
  • Hanya peserta terdaftar sesuai dengan data resmi yang berhak mengikuti kegiatan. Agar peserta mematuhi peraturan dengan kesadaran sendiri.
  • Peserta yang mendaftarkan diri lebih dari satu kategori atau mendaftarkan diri berkali-kali pada kategori yang sama atau berpotensi double dipping, hanya berhak berlari untuk satu kategori saja dan akan dikonfirmasikan oleh Pengelola Lomba untuk pilihan kategorinya.
  • Kepesertaan tidak dapat dialihkan kepada orang lain. Apabila terdapat kejadian demikian dan diketahui Penyelenggara pada saat berlangsungnya kegiatan maka Peserta demikian akan terkena diskualifikasi.
  • Bentuk diskualifikasi adalah larangan mengikuti lomba dan juga tidak berhak sebagai juara atau pemenang.
  • Peserta yang melanggar ketentuan di atas dapat tercatat pada lembar blacklist Penyelenggara.
  • Peserta yang tercatat pada lembar Pengelola Lomba telah pernah melakukan perbuatan tidak menyenangkan pada kegiatan lain sebelumnya pada race yang dikelola oleh Race Management, akan mendapat perhatian khusus dari Pengelola Lomba yang akan menghubungi melalui surat elektronik untuk mengonfirmasikan tingkat pemahaman peserta tersebut atas Peraturan Lomba yang berlaku sesuai yang tertera pada website resmi lomba ini.
  • Peserta anak (3 tahun – 17 tahun) wajib melengkapi diri dengan persetujuan orang tua dengan membuat Surat Pernyataan Persetujuan Orang Tua secara tertulis (Parental Consent Form) yang dapat diisi form-nya pada saat race pack collection.
  • Peserta anak-anak berusia 3 tahun - 13 tahun yang masuk dalam kategori kepesertaan KBP Speedy Kids sesuai ketentuan lomba ini. Peserta di atas usia tersebut dan masih tergolong anak, apabila akan bergabung sebagai peserta maka hanya diizinkan mengikuti kategori 5K dan wajib melengkapi diri dengan persetujuan orang tua dengan membuat Surat Pernyataan Persetujuan Orang Tua secara tertulis (Parental Consent Form) yang dapat diisi form-nya pada saat race pack collection.
  • Peserta anak kelompok usia dimaksud pada butir 20 di atas yang tidak mendaftarkan diri pada kelompok lomba anak karena usianya dan melainkan mendaftar pada kelompok lomba dewasa, tidak dapat memenangkan perlombaan karena tidak termasuk dalam klasifikasi kelompok usia pemenang lomba.
  • Peserta wajib mengenakan kaus lari yang wajar dan layak baik dari sisi kenyamanan maupun estetika serta sopan santun yang berlaku umum saat melakukan aktivitas lomba.
  • Kaus lari KBP City Run dan KBP Speedy Kids 2024 dibagikan pada saat racepack collection day.
  • Peserta diimbau mengenakan kaus lari resmi untuk alasan kemudahan visual petugas Pengelola Lomba.
  • Peserta lomba agar mengenakan bib di bagian depan dan tidak tertutup kaus lomba, jaket atau benda lainnya.
  • Peserta agar dapat menjaga nomor dada agar tidak hilang, tercuci atau tersetrika dan tidak melepaskan chip pada bib atau nomor dada tersebut.
  • Apabila nomor dada hilang atau rusak karena kelalaian Peserta, maka Penyelenggara tidak dapat mengganti nomor dada yang hilang tersebut.
  • Setiap bib atau nomor dada peserta tidak dapat dialihkan kepada pihak lain.
  • Pengalihan nomor dada tersebut dapat berakibat peserta terkena diskualifikasi.
  • Peserta diimbau untuk menjunjung tinggi sportivitas dan tidak berlaku curang.
  • Setiap peserta hanya dapat mendaftarkan diri pada satu kategori saja.
  • Penyelenggara berhak mengkonfirmasi peserta yang tercatat mendaftar di satu lomba untuk memilih kategori yang akan diambil dan menggugurkan kepesertaannya di kategori yang tidak dipilih.
  • Peserta bersedia mengikuti arahan petugas lomba atau penyelenggara selama berada di jalur lomba dan tidak akan melakukan protes apabila dicabut haknya sebagai peserta akibat melanggar peraturan.
  • Termasuk pada hal di atas adalah peserta berlari di luar lajur yang telah ditentukan yang ditandai dengan alat bantu berupa papan petunjuk, tali, cone, tiang, barikade dan juga petugas lomba.
  • Seluruh materi foto, rekaman film peserta, beserta turunannya, pada saat kegiatan adalah hak milik Penyelenggara dan dapat dipergunakan seluas-luasnya untuk kepentingan promosi dan publikasi KBP City Run & KBP Speedy Kids.
  • Hal-hal lain yang belum tercantum dalam peraturan ini akan ditetapkan kemudian.
  • Penyelenggara dan Pengelola Lomba berhak melakukan penyesuaian dan modifikasi atas aturan kegiatan jika dipandang perlu.
  • Segala penyesuaian dan modifikasi akan dilakukan dengan pemberitahuan kepada peserta.
  • Peserta diwajibkan untuk membaca Pemberitahuan, Peraturan Lomba, dan Syarat & Ketentuan sebelum mendaftar sebagai Peserta pada KBP City Run dan KBP Speedy Kids 2024.
  • Syarat & Ketentuan dan Peraturan berikut ini dimaksudkan untuk mendukung dan mengarahkan pelaksanaan Acara KBP City Run dan KBP Speedy Kids 2024 sebagaimana mestinya dan demi memastikan keselamatan seluruh peserta, serta untuk memenuhi persyaratan izin resmi dari pihak berwenang serta hukum yang berlaku di Indonesia.
  • Peserta dengan dua kali kasus medis pada saat mengikuti lomba yang diadakan pada event lain yang dikelola oleh IdeaRun sebelumnya, akan dikonfirmasi ulang keikutsertaannya untuk mengetahui apakah berada dalam kondisi prima dan siap berlomba serta mampu menjaga marwah lomba dengan mengelola fisik dan mental untuk berlomba dan bersedia menjaga kondisi diri agar tiba di garis finish dengan bugar.
  • Setiap Peserta dianggap telah memahami sepenuhnya bahwa olahraga ini memiliki risiko yang dapat mengakibatkan cedera, cacat, bahkan kematian.
  • Atas hal tersebut, Peserta setuju untuk patuh pada ketentuan lomba dan memahami bahwa terhadap risiko lomba yang timbul akibat kegiatan ini selama berlangsungnya lomba akan menjadi bagian dari tanggung jawab Penyelenggara yang dialihkan kepada asuransi kepesertaan yang disediakan sesuai ketentuan yang berlaku dari perusahaan asuransi terkait.
  • Peserta yang mendaftar dianggap setuju dan menerima segala informasi, syarat dan ketentuan serta peraturan lomba/kegiatan.
  • Dengan demikian, peserta membebaskan Penyelenggara dan Pengelola Lomba (termasuk namun tidak terbatas pada manajemen/karyawan Penyelenggara dan pengelola yang ditunjuk oleh Penyelenggara) atas segala kerugian dan kerusakan yang timbul sehubungan dengan lomba, kecuali dalam hal kerugian dan kerusakan tersebut timbul dari kelalaian yang disengaja, selain daripada yang tertera pada ketentuan asuransi kepesertaan yang disediakan.
  • Untuk itu, Peserta akan memberikan pernyataan setuju pada kolom yang ditentukan pada saat melakukan registrasi kegiatan lomba ini.
  • Peserta diharapkan dan disarankan mengenakan kaus lari resmi lomba pada saat kegiatan berlangsung.
  • Peserta wajib mengenakan kaus lari yang wajar dan layak baik dari sisi kenyamanan maupun etika dan estetika.
  • Peserta lomba ini wajib melekatkan nomor bib di dada atau pada tempat yang mudah terlihat dari depan, dan dalam keadaan tidak berplastik pembungkus serta tidak tertutup jaket atau benda lainnya.
  • Setiap bib peserta tidak dapat dialihkan kepada pihak lain. Pengalihan nomor lomba berakibat peserta terkena diskualifikasi.
  • Flag Off akan dilakukan pada pukul16:00 WIB untuk kategori 10K, 16:15 WIB untuk kategori 5K dan 18:30 untuk KBP Speedy Kids.
  • Apabila terjadi perubahan jadwal maka akan diinformasikan kepada peserta baik melalui email maupun media sosial dalam jangka waktu yang layak untuk peserta menyesuaikan diri.
  • Untuk kenyamanan berlari, peserta KBP City Run dan KBP Speedy Kids 2024 wajib sudah bersiap pada starting line 30 menit sebelum flag off.
  • Untuk seluruh kategori berlaku batas waktu lomba/cut off time/COT; 2 jam untuk 10K, dan 1,5 jam untuk 5K, dan batas waktu khusus untuk KBP Speedy Kids, terhitung sejak waktu perlombaan dimulai (gun-time).
  • Peserta diberikan toleransi keterlambatan start sampai dengan 10 menit. Peserta yang melampaui batas waktu tersebut akan start bersama dengan start kategori berikutnya. Apabila terlambat lebih lama lagi pada kategori berikutnya, maka akan terkena diskualifikasi dan tidak diizinkan start atau Did Not Start.
  • Check point akan ditempatkan di start line, titik tertentu di rute lomba, dan di finish line. Check point terdiri atas split time/sensor matt, dan penanda (pita kalung/lanyard). Setiap peserta wajib mengambil penanda di setiap check point.
  • Pada jalur lomba akan disediakan CCTV yang akan dimonitor pada control room Pengelola Lomba.
  • Timing-chip atau transponder merupakan alat pencatat yang umum digunakan dalam lomba lari. Akan tetapi, dalam kondisi tertentu, timing chip bisa saja tidak terbaca oleh sensor (akibat bib tertekuk, atau alat terendam ataupun kesalahan sistem). Dalam hal tidak terbaca, maka catatan waktu peserta tidak dapat dilihat pada hasil lomba. Dengan demikian, peserta agar dapat menjaga dengan baik timing chip masing-masing, termasuk tidak mengenakannya di balik jersey atau terpasang dalam kondisi terbungkus plastik.
  • Peserta dilarang melakukan kecurangan seperti mengganggu menghadang /mendorong/mengintimidasi peserta lain baik dengan sikap, perbuatan maupun perkataan, dan dilarang berupaya berjalan menghadang atau menghalangi di depan peserta lain, mencari keuntungan waktu dengan berlari memperpendek jarak lomba atau memotong jalur/jalan, menggunakan kursi roda, in-line skating, membonceng kendaraan, menggunakan alat bantu beroda lainnya, doping, memperoleh bantuan dari orang lain, atau menggunakan bib palsu. Penyelenggara akan mengenakan sanksi diskualifikasi terhadap Peserta yang terbukti melakukan kecurangan dimaksud.
  • Penyelenggara menyediakan water stations yang terletak di beberapa titik setiap 2,5K.
  • Keamanan dan rekayasa jalan raya di bawah pengendalian instansi terkait yang dikoordinasi oleh Penyelenggara dan Pengelola Lomba.
  • Peserta dengan dua kali kasus medis pada saat mengikuti lomba yang diadakan pada event lain sebelumnya dalam pengelolaan IdeaRun, akan dikonfirmasi ulang keikutsertaannya untuk mengetahui apakah berada dalam kondisi prima dan siap berlomba serta mampu menjaga marwah lomba dengan mengelola fisik dan mental untuk berlomba dan bersedia menjaga kondisi diri agar tiba di garis finish dengan bugar.
  • Layanan kesehatan akan diberikan oleh petugas resmi beserta dukungan mitra atau sponsor di sepanjang lintasan lomba.
  • Penyelenggara bekerjasama dengan rumah sakit setempat dan atau rumah sakit yang dirujuk penyelenggara dan sponsor. Petugas kesehatan dapat menghentikan peserta untuk melanjutkan lomba dikarenakan alasan kesehatan.
  • Dukungan petugas Kesehatan di lintasan akan diperkuat oleh Tim Running Doctors yang berlari pada setiap kategori dan akan mengobservasi peserta yang terlihat secara medis patut ditindaklanjuti.
  • Apresiasi pelari tercepat terdiri dari juara dan pemenang untuk kategori 10K, dan 5K, berdasarkan gender (putra dan putri) pada kelas Open yang berusia di bawah 40 tahun pada saat mengikuti kegiatan terhitung hingga 31 Desember tahun berjalan, dan kelas Master (tepat berusia 40 tahun keatas dan 50 tahun keatas pada saat berlomba). Pemenang hanya berhak memperoleh satu hadiah dan penetapan Juara dan Pemenang adalah sesuai Ketentuan Lomba.
  • Apresiasi diberikan juga kepada Juara dan Pemenang KBP Speedy Kids untuk posisi Juara 1 dan Pemenang 2-5 sesuai dengan kategori jarak dan usia yang diikuti.
  • Apabila diperlukan kepada pemenang akan dilakukan tes doping. Apabila pemenang terbukti melakukan doping maka yang bersangkutan tidak berhak dan akan dicabut status kemenangannya, serta tidak berhak atas hadiah kemenangan tersebut dan harus mengembalikan hadiah yang telah diterimanya.
  • Penentuan pemenang ditentukan berdasarkan waktu kedatangan tercepat pada masing-masing kategori, gender dan kelas.
  • Juara dan pemenang lomba bersifat Open atau terbuka sehingga Peserta WNI akan bersaing dengan Peserta WNA dengan syarat terdapat kesesuaian data Peserta dengan NIK yang bersangkutan dan berusia di bawah 40 tahun pada 31 Desember tahun berjalan. Dengan kondisi (a) tidak didiskualifikasi sesuai ketentuan lomba; dan (b) memiliki pengenal diri resmi dan valid yang berisi data sesuai dengan nomor lomba (bib); lolos tes doping apabila dilakukan tes dimaksud; yang berhak menjadi juara dan mendapatkan hadiah. Jika data pemenang dan data nomor lomba (bib) tidak sesuai, atau tidak tedapat dalam catatan juri lomba dan juga tidak memiliki pita check point secara lengkap, maka peserta tersebut didiskualifikasi dan tidak mendapatkan hadiah.
  • Juara dan Pemenang pada kelas Master adalah mereka yang telah mencapai usia Master baik 40+ atau 50+ dan telah berulang tahun sesuai usia yang ditentukan tersebut pada hari pelaksanaan lomba, dengan kondisi: (a) tidak didiskualifikasi; dan (b) memiliki pengenal diri resmi dan valid (KTP/SIM/Paspor/Kitas & Visa Kerja) berisi data sesuai dengan nomor lomba (bib); lolos tes doping apabila dilakukan tes dimaksud; yang berhak menjadi juara dan mendapatkan hadiah. Jika data pemenang dan data nomor lomba (bib) tidak sesuai atau tidak tedapat dalam catatan juri lomba dan juga tidak memiliki pita check point secara lengkap, maka peserta tersebut didiskualifikasi dan tidak mendapatkan hadiah.
  • Hadiah bagi para pemenang akan diberikan oleh penyelenggara secara transfer ke rekening pemenang maksimal dalam 14 hari kerja.
  • Bagi Juara atau Pemenang yang harus menjalani tes doping maka hadiah akan diberikan sebesar 50% dari total dan sisanya akan ditunda dan diberikan sebagai hak Juara atau Pemenang setelah hasil tes doping terbit dan Peserta tersebut dinyatakan bebas/lolos dari tes doping yang dijalaninya. Hadiah hanya akan diberikan dengan catatan syarat dan data peserta terpenuhi. Hadiah lomba akan dikenakan pajak sesuai ketentuan yang berlaku.
  • Hal-hal lain yang belum tercantum dalam peraturan ini akan ditetapkan kemudian. Penyelenggara berhak melakukan penyesuaian dan modifikasi atas aturan lomba jika dipandang perlu. Segala penyesuaian dan modifikasi akan dilakukan dengan pemberitahuan kepada peserta melalui seluruh kanal komunikasi resmi atau sebagiannya pada email, teks WhatsApp maupun media sosial resmi.